MV Agusta Dragster, Ini Versi Limited, Gahar !!!
MV Agusta memang dikabarkan sedang ada permasalahan dari segi finansial dan ada kemungkinan pabrikan motor asal Milan tidak akan merilis motor baru lagi. Tapi dalam pameran otomotif di Italia, sosok Dragster malah muncul, kabarnya ini akan menjadi varian terbaru di 2017 ini.
Produk dengan titel Limited, bisa dibilang motor ini pengembangan dari Dragster sebelumnya. Perubahannya hanya pada tambahan komponen, sehingga Dragster tampangnya lebih istimewa.
Dari bagian mesin tak ada yang di rumah sama sekali. Tetap mengadopsi mesin 789 cc, DOHC, 3-silinder dan 6-percepatan. Muntahan tenaga yang dihasilkan mencapai 123 dk pada 11.600 rpm dengan torsi 81 Nm pada 8.600 rpm. Perubahan versi limited ada pada saluran gas buang (Knalpot) racing SC Project.
Dragster Limited ini akan diluncurkan pada 22 Januari di ajang pameran Motor Bike Expo 2017 Verona.
Artikel Lainnya
1_250_150.jpg)
Pengguna Sepeda Motor Wajib Lakukan Ini
Begini Cara Menemukan Produk Federal

Federal Oil™ Luncurkan Produk Pelumas

Buat Motor Matic Premiummu Makin Nyaman,

Cegah Busi Bermasalah, Bikin Irit BBM

Federal Oil™ Bangga dan Kembali
Servis Motor di Federal Oil™ Center,
