Yamaha Cuma Butuh Setahun Mengembangkan GT125
Rupanya, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) hanya membutuhkan waktu satu tahun saja untuk mengembangkan produk pembukanya di tahun ini yaitu Yamaha GT125 Eagle Eye.
Yamaha GT125 Eagle Eye memamng memiliki beberapa keunggulan. Desainnya yang gagah mengisyaratkan sebuah skutik yang agresif. Hal tersebut diungkap melalui beberapa keunggulan pada desainnya (lihat disini).
Tak hanya itu, pabrikan berlambang garpu tala ini juga mengklaim skutik barunya ini lebih unggul dalam hal konsumsi bahan bakar dibanding kompetitor. Namun, yang perlu anda ketahui adalah bahwa semua pengembangan yang dilakukan terhadap Yamaha GT125 Eagle Eye ini berlangsung singkat yakni satu tahun saja.
Pihak YIMM mengatakan hal itu tak lepas dari teknologi yang makin canggih didukung pula oleh sumber daya manusia yang maju pula. Sehingga Yamaha hanya membutuhkan waktu yang tidak lama untuk pengembangannya.
Dyonisius Beti selaku Executive Vice President PT YIMM juga menambahkan konsep ini adalah kolaborasi dari Yamaha Jepang dan Indonesia. “Dimana kita melihat suatu tren dari lampu eagle eye ini menjadi suatu trensetter dan menarik untuk dikembangkan lebih lanjut.Kami memberi feedback dan Yamaha Jepang turut mengembangkan. Sehingga terbentuk suatu karakter seperti motor ini,” paparnya.
Selain kelebihan tersebut, Yamaha GT125 Eagle Eye menggendong mesin berkapasitas 125 cc YMJet-FI (Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection), berpendingin cair. Tenaganya diklaim mencapai 11,4 hp pada putaran mesin 6.000 rpm. Harganya adalah Rp 15,9 juta.